Zainal, Anna Gustina and Kagungan, dian (2023) ANALISIS PROSES AKOMODASI KOMUNIKASI DAN ADAPTASI MASYARAKAT PENDATANG DAN PRIBUMI DI KABUPATEN LAMPUNG BARAT. xxx. (Unpublished)

[img]
Preview
Text
LAPORAN AKHIR HIBAH PROFESORSHIP.pdf

Download (925kB) | Preview

Abstract

Indonesia merupakan negara multikultural dengan beragam budaya dan etnik yang berbeda. Keberagaman budaya yang ada di Indonesia menjadikan bahasa sebagai identitas suatu etnik berbeda pula. Ketika melakukan perpindahan ke lingkungan baru tentunya dibutuhkan adaptasi terkhusus adaptasi bahasa untuk memudakan pendatang dan warga lokal dalam melakukan interaksi seperti yang terjadi di Dusun Bayur, Kecamatan Balik Bukit, Kabupaten Lampung Barat. Tujuan penelitian ini sendiri yaitu untuk menganalisis bagaimana proses adaptasi yang terjadi antara transmigran etnik Jawa dan pribumi Lampung juga menganalisis pola komunikasi yang terjadi dalam proses adaptasi bahasa. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan tipe penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Informan penelitian ini berjumlah lima orang yang merupakan Pemangku adat, dua orang warga etnik Lampung dan dua orang transmigran etnik Jawa. Teori yang digunakan adalah kode bicara (Speech Code). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa adaptasi yang terjadi antara transmigran etnik Jawa dan pribumi etnik Lampung adalah hibriditas budaya atau percampuran budaya terkhusus segi bahasa dan pola komunikasi yang terjadi dalam proses adaptasi bahasa adalah pola komunikasi sirkular. Kata kunci : Komunikasi Antarbudaya, Bahasa, Adaptasi, Pola Komunikasi

Item Type: Other
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) > Prodi Komunikasi
Depositing User: DIAN KAGUN
Date Deposited: 27 Nov 2023 06:24
Last Modified: 27 Nov 2023 06:24
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/52865

Actions (login required)

View Item View Item