Hasnunidah, Neni and Abdurrahman, Abdurrahman and Een, Yayah H and Yanzi, Hermi and Noer, Sri Hastuti (2022) Evaluasi Program Penugasan Dosen di Sekolah (PDS) FKIP Universitas Lampung Menggunakan Model CIPP. Ruang Pengabdian (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat), 2 (2). pp. 150-169. ISSN 2798-9453
|
Text
26145-67968-2-PB_2.pdf Download (380kB) | Preview |
Abstract
Penugasan Dosen di Sekolah (PDS) merupakan salah satu program unggulan revitaliasi LPTK berbasis kemitraan dengan sekolah. Program PDS di FKIP Unila yang telah dilaksanakan perlu dievaluasi tingkat keberhasilannya. Tujuan evaluasi ini adalah mendeskripsikan tingkat keberhasilan pelaksanaan program PDS di FKIP Unila secara menyeluruh dalam hal konteks, masukan, proses, dan produk. Model evaluasi program menggunakan model CIPP (Context, Input, Process, Product). Teknik pengumpulan data yang digunakan berupa observasi, penyebaran kuesioner, dan analisis dokumen. Data evaluasi dianalisis secara deskriptif kualitatif dengan tahapan, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa program PDS FKIP Unila berhasil dilihat dari segi konteks, masukan, proses, dan produk. Keberhasilan dari segi konteks ditunjukkan dari dasar hukum pelaksanaan program yang jelas dan memiliki tujuan program yang sesuai dengan revitalisasi LPTK dengan peningkatan profesionalitas guru. Keberhasilan dari segi masukan ditunjukkan dari instruktur yang kompeten dibidangnya, tim penyelenggara yang profesional, materi program yang sesuai dengan kurikulum sekolah, sarana dan prasarana yang mendukung serta dan anggaran dana yang mencukupi. Keberhasilan dari segi proses meliputi keterlaksanaan rencana kegiatan telah sesuai dengan jadwal yang ditentukan, kinerja penyelenggara dan instruktur sudah optimal, peserta mampu mengikuti pendidikan dan pelatihan dengan aktif dan baik, dan evaluasi dilakukan secara menyeluruh baik evaluasi peserta, instruktur maupun penyelenggara. Keberhasilan dari segi produk yaitu diperolehnya luaran berupa best practices dalam bentuk jurnal refleksi, video dan media pembelajaran serta artikel yang diterbitkan dalam prosiding internasional dan jurnal internasional bereputasi. Berdasarkan hasil evaluasi, maka pelaksanaan program PDS FKIP Unila efektif dalam memberikan solusi bagi peningkatan profesionalitas pendidik.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Uncategorized |
Depositing User: | NENI HASNU |
Date Deposited: | 25 Apr 2023 11:22 |
Last Modified: | 25 Apr 2023 11:22 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/50699 |
Actions (login required)
View Item |