Ilham, Dani and Iwasaki, Kireina Putri and Erfani, Sandri and Wibowo, Rahmat Catur (2022) Pemetaan Dan Analisis Tingkat Kerawanan Longsor Di Kabupaten Temanggung Menggunakan Sistem Informasi Geospasial. Jurnal Teknologi dan Inovasi Industri, 3 (2). ISSN ISSN 2722-0184, e-ISSN 2722-0192

[img]
Preview
Text
52-118-1-SM.pdf

Download (898kB) | Preview
Official URL: https://jtii.eng.unila.ac.id/index.php/ojs

Abstract

Kabupaten Temaggung adalah salah satu bagian dari Provinsi Jawa Tengah yang terletak di antara beberapa pegunungan yang menjadikannya memiliki resiko rawan longsor. Faktor-faktor seperti ketinggian, kelerengan, curah hujan, penggunaan jenis tanah, dan tutupan lahan menjadi beberapa faktor penentu tingginya tingkat resiko kerawanan longsor di Kabupaten Temanggung. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui persebaran tigkat resiko ancaman longsor di area studi. Sistem Informasi Geospasial (SIG) diterapkan untuk membantu memetakan kawasan rawan longsor di Kabupaten Temanggung. Dengan menggunakan metode weighted overlay (tumpang susun), yaitu dengan menggabungkan berbagi factor penentu di atas, diharapkan dapat memberi gambaran tingkat ancaman bencana longsor di wilayah Kabupaten Temanggung, sehingga peta tersebut dapat dianalisis tingkat sebaran kerawanan longsornya. Hasil penelitian ini mampu memberikan informasi sebaran kerawanan longsor sebagai lahan masukan untuk perumusan kebijakan perencanaan dan pengembangan wilayah serta data dasar untuk manajemen risiko bencana disekitar wilayah Kabupaten Temanggung.

Item Type: Article
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Depositing User: M.Eng Sandri Erfani
Date Deposited: 04 Apr 2023 01:55
Last Modified: 04 Apr 2023 01:55
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/49606

Actions (login required)

View Item View Item