Sari, Mutiara and Djayasinga, Marselina and AIDA, NELI (2021) Perang Dagang AS-Cina : Dampak Ekonomi Pada Negara Mitra Dagang AS-Cina. Perang Dagang AS-Cina : Dampak Ekonomi Pada Negara Mitra Dagang AS-Cina, 21 (2). ISSN ISSN 1693-7600

[img]
Preview
Text
7518-20066-2-PB.pdf

Download (323kB) | Preview
Official URL: https://jurnal.umsu.ac.id/index.php/ekawan/article...

Abstract

Perdagangan antar negara memberikan dampak positif bagi setiap negara dalam memenuhi kebutuhan dan memperoleh keuntungan namun meningkatnya aktivitas perdagangan juga menimbulkan persaingan perdagangan yang semakin ketat. Hal ini menyebabkan hubungan antar negara tidak selalu berjalan dengan baik sehingga memicu terjadinya konflik antar negara yaitu perang dagang. Perang dagang yang saat ini masih terjadi adalah antara Amerika Serikat dan Cina melalui tarif perdagangan. Hal ini akan berdampak pada pertumbuhan ekonomi negara mitra dagang keduanya. Studi ini dilakukan guna menguji dampak perang dagang AS-Cina pada pertumbuhan ekonomi di 10 negara mitra dagang AS-Cina periode sebelum dan sesudah perang dagang AS-Cina. Studi ini dilakukan dengan menggunakan analisis kuantitatif regresi data panel. Hasil studi menunjukkan bahwa perang dagang AS-Cina berdampak pada pertumbuhan ekonomi di 10 negara mitra dagang AS-Cina. Selain itu variabel kinerja ekspor memiliki pengaruh positif dan signifikan pada pertumbuhan ekonomi di 10 negara mitra dagang AS-Cina periode sebelum dan sesudah perang dagang AS-Cina. Variabel FDI tidak memiliki pengaruh signifikan pada pertumbuhan ekonomi di 10 negara mitra dagang AS-Cina. Negara mitra dagang AS-Cina diharapkan dapat mengurangi ketergantungannya terhadap negara Amerika Serikat dan Cina.

Item Type: Article
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Prodi Ekonomi Pembangunan
Depositing User: Neli Aida
Date Deposited: 31 Mar 2023 07:43
Last Modified: 31 Mar 2023 07:43
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/49485

Actions (login required)

View Item View Item