Dian Isti Angraini, DIA PENATALAKSANAAN HOLISTIK PADA WANITA USIA 60 TAHUN DENGAN DISLIPIDEMIA MELALUI PENDEKATAN KEDOKTERAN KELUARGA. Jurnal Penelitian Perawat Profesional, 4 (4). ISSN 2714-9757

[img]
Preview
Text
8300.pdf

Download (172kB) | Preview

Abstract

Dislipidemia merupakan penyebab paling umum penyakit kardiovaskular, menyebabkan deposit lipid pada dinding arteri, sehingga memperparah proses aterosklerosis. Penyakit tidak menular terus menjadi masalah kesehatan masyarakat yang penting di dunia, bertanggung jawab atas mortalitas dan morbiditas yang cukup besar. Faktor risiko terjadinya peningkatan kadar kolesterol antara lain konsumsi makanan yang mengandung tinggi lemak, kebiasaan merokok, hipertensi, kelebihan berat badan, peningkatan kadar kolesterol LDL dan penurunan kadar kolesterol pada orang dewasa 35 tahun ke atas. Studi ini adalah Case Report. Data primer diperoleh melalui anamnesis (autoanamnesis) dan pemeriksaan fisik. Kunjungan rumah, melengkapi data keluarga, dan psikososial serta lingkungan. Penilaian berdasarkan diagnosis holistik dari awal, proses dan akhir studi secara kuantitatif dan kualitatif.Dislipidemia tersebut dapat juga menimbulkan terjadinya penyakit kardiovaskular dan metabolik seperti aterosklerosis, penyakit jantung koroner, stroke dan sindrom metabolik. Kejadian dislipidemia berhubungan dengan faktor risiko akibat adanya gaya hidup yang tidak baik. Tatalaksana yang tepat selain terapi farmakologi adalah diimbangi dengan intervensi gaya hidup, seperti diet, olahraga, penghentian merokok. Pasien wanita berusia 60 tahun dengan dislipidemia, memiliki kekhawatiran takut keluhannya bertambah serta tidak membaik. Keterbatasan akan pengetahuan tentang kondisi kesehatan pasien berupa faktor penyebab, pencegahan dislipidemia, makanan yang perlu di hindari serta kurangnya motivasi dan dorongan keluarga untuk membawa pasien kontrol kesehatannya secara rutin merupakan faktor penyebab masalah yang terjadi pada pasien dan keluarga. Penatalaksanaan secara holistik dan komperhensif terhadap permasalahan pasien Ny.R telah dilakukan dengan pemberian penyuluhan untuk meningkatkan pengetahuan keluarga pasien

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran (FK) > Prodi Pendidikan Dokter
Depositing User: DIAN ISTI Rini Angraini
Date Deposited: 16 Mar 2023 02:52
Last Modified: 16 Mar 2023 02:52
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/48961

Actions (login required)

View Item View Item