Yusnita, Yusnita and Budi, Sulistiyawan and Agus, Karyanto and Dwi, Hapsoro Organogenesis Pada Eksplan Daun Melinjo (Gnetum gnemon L.) In Vitro sebagai Respons terhadap Benziladenin (BA) dan Asam Naftalenasetat (NAA). In: Seminar Nasional Dan Pertemuan Dekan Pertanian (BKS-PTN) Wilayah Barat Tahun 2017, 20-21 July 2017, Universitas Bangka dan Belitung, Pangkal Pinang. (In Press)

[img]
Preview
Text
yusnita dkk. prosiding seminar BKSPTNB pangkal pinang17.pdf

Download (334kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari pengaruh benziladenin (BA) dan asam naftalen asetat (NAA) terhadap organogenesis melinjo in vitro. Potongan daun muda melinjo berukuran 1 cm x 1 cm dengan tulang daun di tengahnya disterilkan dan dikulturkan di media MS dengan berbagai konsentrasi BA (0, 0.5, 1, 1.5 dan 2 mg L-1) dan NAA (0 dan 0.05 mg/l). Percobaan dengan perlakuan faktorial 5x2 ini dilaksanakan dengan rancangan acak lengkap tiga ulangan, yang masing-masing terdiri dari empat botol kultur berisi satu eksplan. Subkultur ke media baru dengan perlakuan sama dilakukan setiap 6 minggu. Hasil percobaan menunjukkan bahwa BA esensial untuk terjadinya organogenesis. Tanpa BA, baik dengan maupun tanpa NAA, eksplan tidak menunjukkan respon organogenesis. Pembentukan propagul (mata tunas dan tunas adventif) didapatkan pada media dengan konsentrasi BA mulai 1, 1.5 dan 2 mg L-1. Peningkatan konsentrasi BA dari 0.5 menjadi 2 mg L-1 meningkatkan jumlah propagul dari 2.0 menjadi 5.2 propagul per eksplan. Penambahan 0.05 mg L-1 NAA ke dalam media MS yang mengandung 1.5 dan 2 mg L-1 BA menghasilkan jumlah propagul yang lebih banyak dibandingkan dengan di media BA tanpa NAA. Perlakuan yang menghasikan jumlah propagul per eksplan terbanyak adalah media MS dengan penambahan 1.5 atau 2 mg L-1 BA + 0.05 mg L-1 NAA. Kata Kunci : Gnetum gnemon L., in vitro, organogenesis, propagul, BA, NAA.

Item Type: Conference or Workshop Item (Speech)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Pertanian (FP) > Prodi Magister Agronomi
Depositing User: Prof.Dr.Ir YUSNITA YUSNITA
Date Deposited: 16 Nov 2017 07:23
Last Modified: 16 Nov 2017 07:23
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/4873

Actions (login required)

View Item View Item