Rasimeng, Syamsurijal (2018) INVERSI 2D DATA MAGNETOTELURIK UNTUK MENGETAHUI KEBERADAAN HIDROKARBON DAERAH BULA, MALUKU. Jurnal Geofisika Eksplorasi.

[img]
Preview
Text
2018 JGE Inversi 2D Gab-X.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Telah dilakukan penelitian dengan tema “inversi 2 dimensi data magnetotelurik untuk mengetahui keberadaan hidrokarbon daerah Bula, Maluku”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui distribusi resistivitas daerah penelitian berdasarkan data magnetotelurik, mengidentifikasi keberadaan hidrokarbon berdasarkan nilai resistivitas dari hasil inversi 2D data magnetotelurik. Metode pengolahan data yang dilakukan adalah (i) mengubah raw data dari domain waktu kedalam domain frekuensi, (ii) mereduksi noise dengan melakukan robust processing, (iii) melakukan prosescombine, (iv) seleksicross power, (v) melakukan inversi 1D dan 2D. Hasil inversi 2D yaitu penampang distribusi resistivitas bawah permukaan, lapisan yang memiliki nilai resistivitas 7 – 16 Ωm disepanjang titik MT1 dan MT7 pada kedalaman mencapai 1000 meter merupakan batu lempung yang diindikasikan sebagai cap rock. Lapisan dengan nilai resistivitas 34 – 120 Ωm y a n g berada diantara titik MT6 dan MT7 pada kedalaman 1500 meter merupakan batu pasir yang diindikasikan sebagai reservoar. Berdasarkan informasi geologi dan penampang inversi 2D terlihat adanya sesar berdasarkan nilai resistivitas yang kontras yaitu diantara titik MT2 dan MT3, MT3 dan MT4 serta MT6 dan MT7

Item Type: Other
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Prodi Teknik Geofisika
Depositing User: SYAMSURIJAL RASIMENG
Date Deposited: 06 Jul 2022 01:14
Last Modified: 06 Jul 2022 01:14
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/42958

Actions (login required)

View Item View Item