Rasimeng, Syamsurijal (2018) PENENTUAN LITOLOGI LAPISAN BAWAH PERMUKAAN BERDASARKAN TOMOGRAFI SEISMIK REFRAKSI UNTUK GEOTEKNIK BENDUNGAN AIR DAERAH “X”. Jurnal Geofisika Eksplorasi.

[img]
Preview
Text
2018 JGE Penentuan Gab-X.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Sungai Batang Toru yang melewati Kecamatan Sipirok, Kabupaten Tapanuli Selatan merupakan aliran sungai yang akan dijadikan sebagai pembangkit listrik tenaga air, untuk memenuhi kebutuhan listrik area Sumatera Utara dan sekitarnya. Oleh karena itu, survei seismik refraksi dibutuhkan untuk mengetahui litologi bawah permukaan, sebagai pedoman dalam pembangunan bendungan air sungai pada daerah tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan litologi di daerah penelitian berdasarkan penampang tomografi seismik refraksi, serta mengestimasikan kedalaman dan ketebalan lapisan batuan di bawah permukaan daerah penelitian. Tomografi seismik refraksi menghasilkan penampang yang menunjukkan sebaran nilai kecepatan terhadap kedalaman, sehingga diperoleh interpretasi litologi batuan dan estimasi kedalaman dari tiap lapisan. Lapisan pertama merupakan lapisan topsoil dengan rentang nilai kecepatan 100-700 m/s, ketebalan topsoil diestimasi sekitar 1-10 meter Lapisan kedua diindikasikan sebagai batuan tuff-pasiran dengan konsolidasi sedang dengan rentang nilai kecepatan 600-1800 m/s, dengan estimasi ketebalan sekitar 10-35 meter. Lapisan ketiga diindiasikan sebagai batuan tuff-pasiran hingga tuff-breksi dengan rentang nilai kecepatan lebih besar dari 1800 m/s, dengan estimasi kedalaman 30-40 meter dari permukaan.

Item Type: Other
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Prodi Teknik Geofisika
Depositing User: SYAMSURIJAL RASIMENG
Date Deposited: 06 Jul 2022 01:14
Last Modified: 06 Jul 2022 01:14
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/42957

Actions (login required)

View Item View Item