Suwarno, Suwarno and Abdulsyani, Abdulsyani and damar wibisono, DW and Azis Amriwan, Azis (2021) NILAI KEARIFAN LOKAL BEJULUK-BEADOK (Studi Urgensi Pelestarian Makna dan Fungsi Juluk-Adok bagi Penyimbang Adat di Desa Hara Banjar Manis, Kalianda, Lampung Selatan). Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Lampung. (Unpublished)
|
Text
Damar Wibisono_2021.pdf Download (733kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui makna yang terkandung dalam prinsip hidup bejuluk-beadok, untuk mengetahui upaya pelestarian makna dan fungsi Juluk-Adok bagi Penyimbang Adat, untuk mengetahui strategi upaya pelestarian makna dan fungsi Juluk-Adok bagi Penyimbang Adat, dan untuk mengetahui faktor-faktor penghambat upaya pelestarian makna dan fungsi Juluk- Adok bagi Penyimbang Adat di Desa Hara Banjar Manis, Kalianda, Lampung Selatan. Pendekatan yang dipakai dalam penelitian ini merupakan pendekatan kualitatif. Metode ini cukup relevan untuk diterapkan dalam memperoleh gambaran mengenai latar belakang tumbuhnya, alasan pentingnya mengukuhkan/menetapkan keberadaan adat angkon muwakhi bagi masyarakat adat di wilayah Kabupaten Lampung Selatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Pertama. Fungsi prinsip bejuluk- beadok adalah: dapat melestarikan adat Lampung, dapat membedakan masyarakat adat Lampung dengan suku bangsa lainnya, dan dapat membentuk keperibadian. Kedua. Strategi upaya pelestarian makna dan fungsi Juluk-Adok antara lain meningkatkan rasa solidaritas sosial, memperkuat identitas jati diri masyarakat adat lampung, memelihara hubungan hirarki struktur pemerintahan adat, dan mencegah konflik antar warga. Ketiga. Faktor penghambat upaya pelestarian makna dan fungsi Juluk-adok yaitu keragaman penduduk, perubahan pola pikir warga, dan kurang sosialisasi. Kata Kunci: Bejuluk-beadok, Makna dan Fungsi Juluk-Adok, Penyimbang Adat
Item Type: | Other |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HM Sociology |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) > Prodi Sosiologi |
Depositing User: | DAMAR WIBI |
Date Deposited: | 20 Dec 2021 01:42 |
Last Modified: | 20 Dec 2021 01:42 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/37366 |
Actions (login required)
View Item |