Purwanto Putra, Purwanto and Roby, Rakhmadi (2021) OPTIMALISASI PENGEMBANGAN PUSAT ARSIP (REKOD CENTER) FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS LAMPUNG. Universitas Lampung. (Submitted)

[img]
Preview
Text
Penelitian Dosen Pemula_OPTIMALISASI PENGEMBANGAN PUSAT ARSIP (REKOD CENTER) FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS LAMPUNG_Purwanto Putra_print.pdf

Download (420kB) | Preview

Abstract

Isu mengenai pusat arsip (rekod center) mengemuka dan menjadi perbincangan hangat di ruang publik secara nasional. Menteri BUMN membatalkan rencana pembangunan gedung arsip BUMN (Fahmi Abidin, 2019). Beliau menilai pembangunan gedung berpotensi membuang anggaran karena perubahan media simpan menjadikan arsip cukup disimpan secara elektronik atau digital dalam media penyimpanan i-cloud (penyimpanan awan) (Indah Aprilin Cahyani, 2019). Apakah sesederhana itu permasalahan mengenai arsip dan pusat arsip? Arsip adalah memori kolektif (collective memory) baik perorangan maupun institusi (Grau, 2017). Arsip dapat merupakan alat bukti dan pertanggungjawaban dari berbagai kegiatan (Randall C. Jimerson, 2007). Arsip adalah merupakan sumber informasi yang sangat dibutuhkan dalam kehidupan pribadi atau institusi (Paul H. MC Carthy, 1988). Perguruan tinggi merupakan institusi memiliki kewajiban untuk menyelenggarakan Tridharma Perguruan Tinggi yaitu pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat (Indonesia. Kemendikbud, 2012). Dari ketiga aktivitas binis tersebut akan terkait sangat erat kaitannya dengan arsip. Maka dapat dikatakan pengelolaan informasi di perguruan tinggi akan sangat ditentukan oleh pengelolaan arsipnya, baik arsip dinamis, in-aktif maupun arsip statis. Masalah utama yang saat ini dihadapi pengembangan arsip perguruan tinggi, khususnya Universitas Lampung yang belum memiliki rekod center (pusat arsip) di masing-masing fakultas dan UPT sehingga terjadi gap siklus hidup arsip, yang tidak bisa berjalan dan menghambat seluruh kegiatan kerja bidang kearsipan pada lingkup Universitas Lampung. Melalui penelitian ini diharapkan akan tercapai tujuan khusus berikut ini yaitu: (1) Mempercepat proses pengembangan pusat rekod di FISIP UNILA. (2) Membantu menjalankan siklus arsip secara terstruktur dan terpadu, melalui pengelolaan arsip dinamis, arsip in-aktif dan arsip statis secara terstruktur dalam hal penyimpanannya agar sesuai standar kearsipan. kata kunci: Pusat Arsip; Rekod Center, Fisip Unila.

Item Type: Other
Subjects: Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z665 Library Science. Information Science
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) > Prodi Komunikasi
Depositing User: M.Hum Purwanto Putra
Date Deposited: 13 Nov 2021 02:19
Last Modified: 13 Nov 2021 02:19
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/36606

Actions (login required)

View Item View Item