Hanif, Muhammad and Ginting, Simparmin and Haviz, Muhammad and Darni, Yuli Pengenalan penyulingan minyak atsiri untuk kelompok PKK di lingkungan RT 12 desa Lingsuh Rajabasa. In: SENAPATI 2020, 22-23 September 2020, Daring, Universitas Lampung.
|
Text
SENAPATI 2020 - Muhammad Hanif.pdf - Published Version Download (658kB) | Preview |
Abstract
Minyak atsiri merupakan jenis bahan kimia yang sudah lama digunakan oleh masyarakat, baik masyarakat perkotaan maupun pedesaan. Minyak atsiri dikenal oleh baunya yang khas dan dapat dijumpai pada beberapa jenis tanaman pada akar, batang, ranting, daun, buah, biji, maupun bunga. Penggunaan minyak atsiri di kalangan masyarakat Indonesia masih sangat terbatas dan bersifat tradisional. Namun demikian, berkembangnya penelitian herbal yang menggunakan bahan-bahan alam semakin meningkatkan nilai guna minyak atsiri dan juga nilai ekonominya. Sehingga, usaha minyak atsiri dapat dipandang sebagai salah satu unit usaha yang prospektif. Walaupun telah lama digunakan di dalam kehidupan, masih sedikit yang mengetahui bagaimana cara mengekstrak minyak atsiri dari bahan alam tersebut. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk memperkenalkan kepada masyarakat bagaimana mengekstrak minyak atsiri secara sederhana dengan menggunakan teknik hidrodistilasi. Peralatan glassware hidrodistilasi digunakan sebagai media peraga dimaksudkan untuk memberikan gambaran yang lebih jelas tentang proses yang terjadi. Kegiatan ini dilaksanakan di salah satu rumah warga di lingkungan RT 12 Kelurahan Rajabasa Jaya, Kecamatan Rajabasa, Bandar Lampung. Adapun khalayak sasaran adalah kelompok ibu-ibu PKK di lingkungan RT 12.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TP Chemical technology |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Prodi Teknik Kimia |
Depositing User: | Mr Muhammad Hanif |
Date Deposited: | 28 May 2021 03:02 |
Last Modified: | 28 May 2021 03:02 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/31095 |
Actions (login required)
View Item |