Sekar ROna Fiskasari, sekar and Dian Isti Angraini, DIA and Muhammad Yusran, Yusran (2020) Hubungan Depresi, Ansietas dan Stres dengan Status Gizi pada Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Lampung. MEDULA, medicalprofession journal of lampung university, 10 (3). pp. 572-580. ISSN 2339-1227

[img]
Preview
Text
2020_Okt_Medula_sekarrona_DIA_MY.pdf

Download (654kB) | Preview
Official URL: http://juke.kedokteran.unila.ac.id/index.php/medul...

Abstract

Masalah gizi yang masih dihadapi oleh remaja di Indonesia diantaranya adalah kurus, kegemukan, dan obesitas, yang merupakan interpretasi dari malnutrisi. Berbagai faktor berperan dalam pembentukan status gizi, diantaranya adalah faktor psikologis yang dapat dilihat melalui status depresi, ansietas, dan stres. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara depresi, ansietas, dan stres terhadap status gizi pada mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Lampung. Penelitian cross sectional melibatkan 107 responden, yang dihitung dengan rumus komparatif kategorik tidak berpasangan, dari mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Lampung dengan menggunakan teknik purposive sampling. Status gizi, yang ditentukan berdasarkan IMT, diukur menggunakan timbangan badan dan stature meter, sedangkan depresi, ansietas, dan stres diukur menggunakan kuesioner Depression, Anxiety, Stress Scale 42 (DASS-42). Data dianalisis menggunakan uji Chi-Square. Terdapat 45,5% responden mengalami malnutrisi, 21,5% responden mengalami depresi, 43,9% responden mengalami ansietas, dan 26,2% responden mengalami stres. Analisis bivariat menunjukkan tidak ada hubungan antara depresi dengan status gizi (p=0,321), tidak ada hubungan antara ansietas dengan status gizi (p=0,100), dan tidak ada hubungan antara stres dengan status gizi (p=0,110). Tidak terdapat hubungan bermakna antara depresi, ansietas, dan stres dengan status gizi pada mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Lampung.

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran (FK) > Prodi Pendidikan Dokter
Depositing User: DIAN ISTI Rini Angraini
Date Deposited: 21 May 2021 05:47
Last Modified: 21 May 2021 05:47
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/30342

Actions (login required)

View Item View Item