Sunyono, Sunyono and Efkar, Tasviri and Saputra, Andrian (2019) Kontak & Laporan Penelitian: Analisis Faktor Eksploratori dan Konfirmatori Terhadap Minat Mahasiswa Calon Guru Mipa Untuk Berkarir di Bidang STEM. Universitas Lampung. (Unpublished)
|
Text
2019_Kontrak&Lap Penelitian_Institusi.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis model persamaan struktur minat berkarir siswa dibidang STEM bagi calon guru MIPA di FKIP Universitas Lampung, mengkaji pola hubungan antar faktor, tingkat preferensi, dan faktor faktor apa saja yang mempengaruhinya. Sampel penelitian adalah 150 orang mahasiswa calon guru yang tersebar di FKIP Universitas Lampung. Prosedur penelitian ini meliputi beberapa tahapan diantaranya: (1) mengadaptasi dan mengtransliterasi instrumen STEM career interests berdasarkan sumber literatur literatur, (2) menganalisis validitas konten berdasarkan pertimbangan ahli, (3) menyebar instrumen kepada sampel penelitian yang meliputi mahasiswa jurusan PMIPA pada semester ganjil, dan (3) mengevaluasi data hasil penelitian, mengkaji korelasi bivariat, dan tingkat preferensi minat. Data yang diperoleh dianalisis secara statistika menggunakan teknik exploratory and confirmatory factor analysis, analisis reliabilitas dan variansi, serta korelasi Pearson product moment. Hasil penelitian diperoleh informasi bahwa item-item dalam kuisioner mengelompok ke dalam 4 faktor yaitu engineering career attitude, mathematics career attitude, science career attitude, technology career attitude dengan faktor loading berkisar antara 0,575–0,848. Keseluruhan faktor tersebut mampu menjelaskan sikap karir STEM sebesar 62,43%. Disamping itu pula, hasil analisis reliabilitas menginformasikan bahwa item-item kuisioner memiliki konsistensi internal yang tinggi dengan nilai alpha Cronbach 0,980. Setiap faktor saling berkorelasi satu sama lain dengan koefisien korelasi Pearson berkisar antara 0,877- 0,978. Dari analisis mean dan grandmean diperoleh informasi bahwa sikap karir sains dan matematika menjadi preferensi dominan bagi mahasiswa calon guru MIPA untuk berkarir di masa yang akan datang. Selanjutnya, instrumen yang digunakan valid dan reliabel untuk dapat digunakan untuk menganalisis sikap karir STEM bagi calon guru MIPA
Item Type: | Other |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) > Prodi Pendidikan Kimia |
Depositing User: | SUNYONO |
Date Deposited: | 22 Apr 2021 03:20 |
Last Modified: | 22 Apr 2021 03:20 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/29570 |
Actions (login required)
View Item |