Marinda, Ferina Dwi and Suwandi, Jhons Fatriyadi and Karyus, Aila (2016) Tatalaksana Farmakologi Diabetes Melitus Tipe 2 pada Wanita Lansia dengan Kadar Gula Tidak Terkontrol. MEDULA, medicalprofession journal of lampung university, 5 (2). ISSN 2339-1227

[img]
Preview
Text
Tatalaksana Farmakologi Diabetes Melitus Tipe 2 pada Wanita Lansia dengan Kadar Gula Tidak Terkontrol.pdf

Download (227kB) | Preview

Abstract

Diabetes Melitus (DM) merupakan masalah kesehatan yang perlu mendapatkan penanganan yang seksama. Diabetes melitus merupakan suatu kelompok penyakit metabolik dengan karakteristik hiperglikemia yang terjadi karena kelainan sekresi insulin, kerja insulin, atau kedua‐duanya. Tujuan studi ini adalah untuk menerapkan pendekatan dokter keluarga secara holistik dan komprehensif serta menyelesaikan masalah berbasis evidence based medicine yang bersifat familyapproached dan patient‐centered. Studi ini merupakan laporan kasus. Pasien wanita, 60 tahun dengan keluhan sering mengalami kesemutan pada kedua tangan. Faktor internal adalah pasien seorang lanjut usia, tidak menjalankan pola makan yang sehat dikarenakan pengetahuan yang kurang, kurang aktifitas fisik, dan perilaku berobat kuratif. Pasien memiliki kadar glukosa darah sewaktu: 290 mg/dl. Dilakukan intervensi terhadap pasien dan keluarga tentang penyakitnya, pola makan dan pentingnya tindakan preventif untuk mencegah komplikasi penyakitnya. Wanita usia lanjut menjadi faktor utama terjadinya diabetes melitus, diperberat dengan pola makan tinggi glukosa dan kurangnya olahraga. Pelayanan dokter keluarga dalam terapi farmakologis maupun non farmakologis mampu menyelesaikan masalah kesehatan dan meningkatkan kualitas hidup pasien.

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > RL Dermatology
Divisions: Fakultas Kedokteran (FK) > Prodi Pendidikan Dokter
Depositing User: Dr Jhons Fatriyadi Suwandi
Date Deposited: 02 Jun 2017 05:42
Last Modified: 02 Jun 2017 05:42
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/2636

Actions (login required)

View Item View Item