Muelgini, Yoke and awaludin, imam and Khoirunnisa, Daimah ANALISIS NERACA TRANSAKSI BERJALAN DI INDONESIA: PENDEKATAN MUNDELL-FLEMING. ANALISIS NERACA TRANSAKSI BERJALAN DI INDONESIA: PENDEKATAN MUNDELL-FLEMING. (Unpublished)

[img]
Preview
Text
JURNAL Yoke Muelgini-Daimah Khoirunnisa.pdf

Download (569kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi neraca transaksi berjalan di Indonesia dalam jangka pendek menggunakan pendekatan Mundell-Fleming dengan melihat pengaruh kebijakan moneter dan fiskal melalui interaksi pasar barang (IS) dan pasar uang (LM) dalam perekonomian terbuka periode 2006Q1-2019Q4. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif deskriptif menggunakan data sekunder. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah variabel BI rate (pasar uang/LM), variabel pajak, investasi asing langsung, pengeluaran pemerintah dan nilai tukar (pasar barang/IS). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa berdasarkan uji VECM jangka pendek dan impulse respon fuction untuk 10 periode, BI rate memiliki respon yang negatif terhadap neraca transaksi berjalan, pajak, investasi asing langsung dan nilai tukar memiliki respon yang positif sedangkan pengeluaran pemerintah memiliki respon yang negatif terhadap neraca transaksi berjalan di Indonesia. Berdasarkan uji variance decomposition untuk 10 periode, BI rate memberikan kontribusi terbesar yaitu 7,10% terhadap neraca transaksi berjalan di Indonesia sehingga mengindikasikan bahwa dalam perekonomian terbuka kecil dan kurs mengambang, kebijakan moneter lebih efektif dibandingkan kebijakan fiskal dalam memperbaiki neraca transaksi berjalan Indonesia.

Item Type: Article
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Prodi Ekonomi Pembangunan
Depositing User: YOKE MUELG
Date Deposited: 19 Nov 2020 17:51
Last Modified: 19 Nov 2020 17:51
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/26346

Actions (login required)

View Item View Item