Haryono, Dwi and Marlina, Lina ANALISIS PENDAPATAN DAN TINGKAT KESEJAHTERAAN RUMAH TANGGA PETERNAK SAPI POTONG KELOMPOK TERNAK LIMOUSIN DESA ASTOMULYO KECAMATAN PUNGGUR KABUPATEN LAMPUNG TENGAH. JIIA (Jurnal Ilmu-Ilmu Agribisnis). ISSN 2337-7070

[img]
Preview
Text
siap 1.pdf

Download (729kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pendapatan peternak sapi, pendapatan rumah tangga peternak sapi dan tingkat kesejahteraan peternak sapi anggota Kelompok Ternak Limousin. Penelitian ini dilakukan secara sengaja pada Januari-Februari 2019 di Desa Astomulyo, Kecamatan Punggur, Kabupaten Lampung Tengah, menggunakan metode survei. Ada 45 responden yang diambil dengan menggunakan Simple Random Sampling. Data dianalisis secara kuantitatif dan kualitatif dengan menggunakan analisis pendapatan (Revenue-Cost Ratio-R/C), analisis pendapatan rumah tangga, dan tingkat kesejahteraan rumah tangga peternak berdasarkan kriteria Badan Pusat Statistik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendapatan rata-rata peternak berdasarkan biaya tunai dan total biaya sebesar Rp138.882.134,78 per tahun dan Rp132.405.206,29 per tahun. Usaha ternak sapi layak dan menguntungkan karena memperoleh rasio penerimaan dengan biaya tunai dan total biaya lebih dari satu (R/C>1) yaitu 1,44 dan 1,41. Usaha ternak sapi memberikan kontribusi terbesar pada pendapatan rumah tangga sebesar 94,38%, sedangkan sisanya berasal dari kegiatan usahatani (on farm), kegiatan yang masih ada kaitannya dengan pertanian (off farm), dan kegiatan non pertanian (non farm). Berdasarkan kriteria BPS bahwa 91,11% rumah tangga peternak di Desa Astomulyo berada dalam kategori sejahtera.

Item Type: Article
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian (FP) > Prodi Agribisnis
Depositing User: Dr. Ir. Dwi Haryono
Date Deposited: 09 Nov 2020 07:45
Last Modified: 09 Nov 2020 07:45
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/24758

Actions (login required)

View Item View Item