Ahmad, Fauzi (2015) Trigger Finger. JUKE, 5 (9). pp. 134-140. ISSN ISSN 2088-9348
|
Text
647-1335-1-PB.pdf Download (371kB) | Preview |
Abstract
Trigger finger adalah penyakit yang umum terjadi pada jari, yang disebabkan oleh peradangan dan penyempitan pulley A-1, menyebabkan rasa sakit, terkunci dan hilangnya gerakan jari yang terkena. Meskipun dapat terjadi pada siapa saja, trigger finger lebih sering terdapat pada penderita diabetes dan wanita, umumnya pada dekade kelima dan keenam. Diagnosis penyakit ini cukup mudah, karena sebagian besar pasien mengeluh clicking atau jari terkunci, namun proses patologis lain seperti fraktur, tumor, atau cedera jaringan lunak lainnya harus disingkirkan. Penatalaksanaan konservatif antara lain splinting, injeksi kortikosteroid dan terapi adjuvant. Penatalaksanaan bedah terdiri dari pembedahan pulley A-1 dengan teknik terbuka atau perkutaneus. Komplikasi pembedahan jarang terjadi, meliputi bowstringing, cedera saraf interdigitalis, dan triggering yang tidak sembuh. Beberapa pasien memerlukan prosedur yang lebih ekstensif untuk mengurangi ukuran tendon fleksor. Kondisi komorbid mempengaruhi penatalaksanaan trigger finger. Pemahaman tentang pathomekanik, faktor risiko, dan variasi penatalaksanaan trigger finger, sangat penting untuk perawatan yang tepat. [JuKe Unila 2015; 5(9):134-140] Kata Kunci: penatalaksanaan konservatif, penatalaksanaan bedah, trigger finger
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RF Otorhinolaryngology |
Divisions: | Fakultas Kedokteran (FK) > Prodi Pendidikan Dokter |
Depositing User: | AHMAD FAUZ |
Date Deposited: | 03 Jun 2020 07:14 |
Last Modified: | 03 Jun 2020 07:14 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/21636 |
Actions (login required)
View Item |