Pramono, Sudi (2019) DEPENDENSI KOKSINELLID PREDATOR TERHADAP KUTU PERISAI (Aulacaspis tegalensis) PADA TANAMAN TEBU VARIETAS GMP 1. In: Prosiding, 21 September 2019, Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
PROSIDING Semnas FP UGM 2019 Pdf.pdf

Download (761kB) | Preview
Official URL: https://web.faperta.ugm.ac.id

Abstract

Serangan kutu perisai tebu dalam dekade terakhir ini meningkat di daerah Sumatera, di perkebunan tebu PT Gunung Madu Plantations, Lampung Tengah hampir merata di areal perkebunan dengan tingkat serangan mencapai 18 persen. Atas dasar informasi tersebut dilakukan penelitian untuk mendapatkan musuh alami yang potensial menekan serangan kutu perisai tebu. Hasil penelitian memukan empat jenis koksinellid predator yang merupakan musuh alami potensial kutu perisai tebu. Dari keempat jenis koksinellid predator yaitu Scymnus sp., Chilocorus melanophthalmus, C. nigritus, dan Telsimia sp., ada dua jenis predator yang mempunyai “dependensi moderat” yaitu C. melanophthalmus, dan Scymnus sp. Kedua jenis predator tersebut patut dijadikan kandidat musuh alami kutu perisai karena mempunyai tingkat dependensi (r) moderat terhadap kutu perisai yaitu 0,51 dan 0,41 sedangkan predator C. nigritus dan Telsimia sp. tingkat dependensi hanya 0,34 dan 0,38 atau “ada dependensi tetapi lemah”. Keutamaan dependensi moderat adalah dapat bertahan hidup meskipun tidak ada mangsa utama (kutu perisai tebu). Mangsa alternatif tersebut antara lain kutu daun (Aphis sp.), kutu kebul (Ceratovacuna lanigera) dan beberapa jenis serangga kecil yang hidup pada tanaman tebu. Setelah kutu perisai muncul dengan populasi yang cukup maka pemangsaan akan berpindah ke mangsa utama yaitu kutu perisai. Kata kunci: Koksinellid predator, Aulacaspis tegalensis

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian (FP) > Prodi Proteksi Tanaman
Depositing User: SUDI PRAMO name SUDI
Date Deposited: 03 Jun 2020 07:15
Last Modified: 03 Jun 2020 07:15
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/21620

Actions (login required)

View Item View Item