Pradana Aji, Andhika and Wulandari, Christine and Herwanti, Susni and Febryano, Indra Gumay (2020) PELEMBAGAAN GAPOKTAN HKm BINAWANA DALAM MENDUKUNG KELESTARIAN HUTAN LINDUNG REGISTER 45B. In: Seminar Nasional Konservasi 2020, 21 April 2020, Bandarlampung. (Submitted)

[img]
Preview
Text
FINAL PELEMBAGAAN GAPOKTAN Prada dkk_Semnaskon2020.pdf

Download (236kB) | Preview

Abstract

Intisari—Hutan Kemasyarakatan (HKm) merupakan salah satu skema Perhutanan Sosial di hutan negara yang pemanfaatan utamanya ditujukan untuk memberdayakan masyarakat setempat. Dalam mengelola hutan, menurut Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (Permenlhk) Nomor P.89/MENLHK/SETJEN/KUM.1/8/2018, terdiri atas dari kelas pemula, kelas madya, dan kelas utama. Organisasi suatu kelompok masyarakat dapat melembaga di kampung lokasi berdirinya kelompok atau organisasi tersebut jika (1.) anggota kelompok menghayati norma-norma lokasi tempat tinggalnya, (2.) organisasi memberikan keuntungan bagi anggota dan masyarakat melalui pengembangan usaha kelompok, dan (3.) adanya stabillitas dan akuntabilitas anggota dalam berkelompok serta ada partisipasi dari anggota masyarakat lainnya. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menganalisis proses pemenuhan syarat-syarat pelembagaan gabungan kelompok tani (gapoktan) Binawana. Penelitian ini dilakukan pada bulan Maret 2020 dan respondennya adalah anggota dan pengurus gapoktan Binawana di Desa Tribudisyukur Kabupaten Lampung Barat Provinsi Lampung. Responden dipilih secara purposive sampling. Pengambilan data dilakukan dengan wawancara terstruktur dan studi pustaka. Data dianalisis menggunakan indikator kemampuan kelompok tani hutan berdasarkan P.57/Menhut-II/2014 yang sudah dimodifikasi disesuaikan dengan persyaratan yang tercantum di Permenlhk Nomor P.89/MENLHK/SETJEN/KUM.1/8/2018 lalu dikelompokkan ke dalam 3 (tiga) persyaratan proses pelembagaan sutau kelompok penelitian menunjukkan bahwa syarat proses pelembagaan pada gapoktan HKm Binawana sudah terlaksana dan berjalan dengan baik. Pengelolaan HKm berjalan dengan baik dan pencapaian tujuan hutan lestari ditetapkan secara bersama antara anggota Gapoktan HKm Binawana dengan anggota masyarakat lainnya yang bukan anggota Gapoktan. Kata kunci— Hutan kemasyarakatan, pelembagaan, gapoktan, pengelolaan hutan

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: S Agriculture > SD Forestry
Divisions: Fakultas Pertanian (FP) > Prodi Kehutanan
Depositing User: CHRISTINE
Date Deposited: 18 May 2020 02:30
Last Modified: 18 May 2020 02:30
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/19724

Actions (login required)

View Item View Item