Hertanto, Hertanto (2017) WASPADAI VERIFIKASI PARTAI POLITIK. Lampung Post. p. 12. ISSN 1234
|
Text
Verifikasi Parpol.pdf Download (189kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Lolosnya parpol dalam verfikasi adalah modal awal untuk dapat berkompetisi dalam merebut dan mempertahankan kekuasaan politik kenegaraan sesuai dengan misinya. Oleh karena itu, patut diwaspadai agar ambisi lolos verifikasi ini tidak memunculkan praktek politik transaksional antara parpol dengan penyelenggara pemilu, baik KPU maupun Bawaslu/paswaslu. Kolusi transaksional dapat terjadi antara parpol dengan KPU dan antara parpol dengan Bawaslu/Panwas agar meloloskan parpol yang bersangkutan. Kerawan tersebut berpotensi pada parpol-parpol baru yang infrastruktur politiknya belum selengkap dan semantap parpol-parpol lama dan besar. Dengan demikian, masyarakat perlu ikut terlibat dalam pengawasan dan jangan semata-mata mengandalkan pada para pengawas resmi. NGO, CSO, LSM, dan kelompok masyarakat sipil yang lainnya harus peduli terhadap proses verifikasi parpol ini. Harapannya penyelenggara pemilu dan peserta pemilu (parpol) yang jurdil dan berintegritas akan menjadi titik pijak bagi penguatan demokratisasi lokal. Karena berbagai kajian menegaskan bahwa selama ini masih ada persoalan mengenai integritas parpol serta profesionalitas dan independensi penyelenggara pemilu. Kata Kunci: Pemilu, Pilkada, Partai Politik, Persaingan, Profesionalitas.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | J Political Science > JF Political institutions (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) > Prodi Magister Ilmu Pemerintahan |
Depositing User: | HERTANTO |
Date Deposited: | 03 Mar 2020 09:11 |
Last Modified: | 03 Mar 2020 09:11 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/18324 |
Actions (login required)
View Item |