Inayatullah, Shafa and Yusran, Muhammad and sari, merry indah (2019) HUBUNGAN PERILAKU PENGGUNAAN LENSA KONTAK TERHADAP KEJADIAN MATA MERAH PADA PELAJAR SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI DI KECAMATAN TANJUNG KARANG PUSAT. MEDULA, medicalprofession journal of lampung university, 9 (1). pp. 115-122. ISSN 2339-1227

[img]
Preview
Text
Perilaku pengguna lensa kontak.pdf

Download (763kB) | Preview

Abstract

Penggunaan lensa kontak dapat menimbulkan dampak negatif, terlebih apabila tidak mematuhi aturan penggunaan. Perilaku penggunaan lensa kontak yang baik akan mengurangi resiko komplikasi akibat penggunaan lensa kontak, bisa dilihat dari pengetahuan, sikap, dan tindakan perawatan lensa. Dampak negatif yang paling sering terjadi akibat dari penggunaan lensa kontak adalah neovaskularisasi kornea, keratitis, konjungtivitis papiler raksasa, dan mata kering. Pada penyakit-penyakit tersebut didapatkan gejala mata merah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan perilaku penggunaan lensa kontak terhadap kejadian mata merah pada pelajar SMA Negeri di Kecamatan Tanjung Karang Pusat. Desain penelitian ini adalah analitik dengan pendekatan cross-sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pelajar SMA Negeri di Kecamatan Tanjung Karang Pusat yang menggunakan lensa kontak dengan jumalah sampel 37 responden. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah total sampling. Alat pengumpulan data berupa kuesioner dari peneliti sebelumnya yang telah di uji validitas dan reliabilitasnya. Analisa data menggunakan analisa univariat dan bivariat: Chi-Square. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan siginifikan antara perilaku dengan kejadian mata merah (p-value = 0,001). Sedangkan untuk sub variabel perilaku diketahui bahwa ada hubungan antara pengetahuan (p-value=0,036 ), sikap (p-value=0,030 ), dan tindakan (p-value=0,000) penggunaan lensa kontak dengan kejadian mata merah. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat hubungan antara perilaku penggunaan lensa kontak terhadap kejadian mata merah pada pelajar SMA Negeri di Kecamatan Tanjung Karang Pusat. Kata Kunci: lensa kontak, mata merah, perilaku.

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > RE Ophthalmology
Divisions: Fakultas Kedokteran (FK) > Prodi Pendidikan Dokter
Depositing User: MUHAMMAD Y
Date Deposited: 18 Nov 2019 07:08
Last Modified: 18 Nov 2019 07:08
URI: http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/16719

Actions (login required)

View Item View Item