Ahmad, Irzal Fardiansyah and Sigid, Suseno and Mien, Rukmini and Lies, Sulistiani (2019) Pengakuan Terhadap Hukum Pidana Adat di Indonesia. Jurnal Bina Mulya Hukum, 4 (1). pp. 112-129. ISSN 2528-7273
|
Text
241-1269-1-PB.pdf Download (290kB) | Preview |
Abstract
Mengembangkan hukum yang hidup di dalam masyarakat Indonesia (hukum adat), sesunguhnya merupakan keniscayaan, karena hukum adat yang dimili ki bangsa Indonesia sejatinya adalah nilai-nilai yang berasal dari masyarakat Indonesia itu sendiri. Secara khusus tentang hukum pidana adat, memiliki prinsip yang sama. Hukum pidana adat di Indonesia menganut doktrin bahwa tindak pidana adat merupakan hal yang dapat menganggu keseimbangan masyarakat adat, dan terhadap tindakan atau perbuatan delik yang mengga nggu keseimbangan masyarakat adat sanksi yang diberikan pada umumnya dilakukan oleh para petugas adat. Akan tetapi hingga saat ini belum ada penerapan secara nyata dalam penegakan hukum di Indonesia. Dengan metode normatif meliputi aturan dan doktrin-doktrin tentang penerapan hukum pidana adat di Indonesia, dapat disimpulkan bahwa memikirkan kembali kebijakan penangulangan kejahatan dengan hukum pidana, berarti dapat diartikan sebagai upaya untuk melakukan perbaikan terhadap kebijakan hukum pidana yang berlaku saat ini. Bila dikaitkan dengan pernyataan bahwa hukum pidana warisan kolonial merupakan sesuatu yang tidak berakar pada nilai -nilai moral dan budaya Indonesia, maka perbaikan/pembaharuan yang perlu dilakukan terhadap kebijakan hukum pidana Indonesia saat i ni a da lah dengan memperhatikan dan memasukkan unsur-unsur nilai-nilai moral dan budaya Indonesia, sehingga mengembangkan hukum pidana adat Indonesia merupakan langkah nyata menghargai nilai-nilai bangsa Indonesia, dengan tetap memperhatikan perkembangan global .
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Depositing User: | IRZAL Irzal Fardiansyah Ahmad |
Date Deposited: | 04 Nov 2019 02:22 |
Last Modified: | 04 Nov 2019 02:22 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/14226 |
Actions (login required)
View Item |