Imam, Ikhlasul and Pramono, E. and Kamal, M. and Nurmiaty, Y Pengaruh Kadar Air Awal Pada Vigor Kecambah Empat Genotipe Benih Sorgum (Sorghum bicolor [L.] Moench) Pasca Simpan 12 Bulan. Jurnal Penelitian Pertanian Tanaman Pangan. (Submitted)
|
Text
Pendampingan Mhs Menulis Makalah Jurnal_Imam2.pdf Download (8MB) | Preview |
Abstract
Kadar air benih awal penyimpanan menjadi faktor penting yang mempengaruhi laju kemuduran benih selama penyimpanan. Genotipe juga mejadi faktor genetik yang berpengaruh pada laju kemundran benih selama penyimpanan. Kemunduran yang makin tinggi menyebabkan vigor kecambah rendah.Semakin lama benih disimpan vigor kecambah akan semakin menurun.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kadar air awal pada vigor kecambah benih sorgum pasca simpan 12 bulan dari empat genotipe benih sorgum. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Benih dan Pemuliaan Tanaman, Fakultas Pertanian, Universitas Lampung, yang berlangsung dari bulan Februari 2017 sampai dengan Februari 2018. Penelitian ini menggunakan perlakuan faktorial (2x4) yang diulang 3 kali sebagai ulangan. Faktor pertama berupa genotipe (G) yang terdiri dari genotipe Samurai-1 (G1), Super-2 (G2), GH-14 (G3), dan P/F 10-90 A (G4). Faktor kedua yaitu kadar air 7% (K1) dan kadar air 8% (K2).Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh kadar air awal tidak nyata pada vigor kecambah. Genotipe berpengaruh nyata pada vigor kecambah.Benih P/F 10-90A pasca simpan 12 bulan menghasilkan vigor kecambah lebih tinggi dibandingkan dengan benih Super-2, Samurai-1, dan GH-14. Efek interaksi antarakadar air awal dan genotipe nyata pada vigor kecambah yang ditunjukkan oleh variabel kekuatan akar kecambah normal kuat dan kecambah normal total.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Fakultas Pertanian (FP) > Prodi Agroteknolgi |
Depositing User: | Eko Pramono |
Date Deposited: | 09 May 2019 01:33 |
Last Modified: | 09 May 2019 01:33 |
URI: | http://repository.lppm.unila.ac.id/id/eprint/11984 |
Actions (login required)
View Item |